Ketakutan Yang Sering Terjadi Saat Menjelang Melahirkan |
Ketakutan saat akan melahirkan adalah hal yang dapat dimakhlumi, karena manusia tak lepas dari rasa takut dan itu adalah hal yang wajar dan hampir 100% Semua bunda di dunia ini mengalami ketakutan, jadi jika anda yang akan melahirkan merasa takut hal itu bukanlah kelainan, berikut ini adalah ketakutan yang umum terjadi kepada bunda - bunda :)
Takut sakit saat akan melahirkan
Bunda, setiap wanita yang akan melahirkan 100% semuanya akan merasa sakit, hal ini bukanlah isapan jempol semata karena hal ini memang benar - benar nyata, bahkan sebelum melahirkanpun banyak bunda - bunda yang merasakan sakit saat janin yang ada di kandungan bunda sudah mulai kontraksi. Intinya sakit saat melahirkan itu 100% semua bunda akan mengalaminya, dan tidak ada yang bisa menghindari rasa sakit tersebut kecuali dengan operasi caesar.
Bagaimana cara mengatasi atau mengurangi rasa sakit saat melahirkan?
Hal pertama yang harus dilakukan adalah mengurangi rasa takut itu sendiri, buang jauh - jauh rasa cemas yang mengelilingi pikiran anda, buatlah pikiran anda setenang mungkin, dan aturlah pernafasan anda dengan baik dengam cara ambil nafas dalam - dalam dan hembuskan secara perlahan, ulangi hingga rasa sakit berkurang :)
Takut Meninggal saat melahirkan
Hal ini dapat dirasakan oleh beberapa orang yang memiliki pikiran negatif akan ketakutan yang berlebih, perlu ditekankan bahwa melahirkan memang sebuah perjuangan antara hidup dan mati, dan semua itu sudah kehendak dari Tuhan, jadi buang jauh - jauh pikiran tersebut dan pasrahkan semua kepada ilahi.
Cara Mengatasi Takut Meninggal saat melahirkan
Tidak ada cara apapun menghindari kematian, namun hal itu dapat dicegah, cara paling ampuh adalah beristirahat yang cukup sebelum proses melahirkan, tidur paling diutamakan, karena setelah melahirkan atau saat akan melahirkan rasa kantuk yang sangat amat berat akan datang dan anda tidak boleh tidur saat akan melahirkan atau sesudah melahirkan, karena banyak telah terjadi bahwa setelah tertidur akan kebablasan.
Takut Akan Operasi Caesar
Operasi caesar hanya dilakukan apabila bunda tidak sanggup melakukan lahiran secara normal, namun hal lain yang menjadikan operasi caesar terjadi adalah posisi janin yang tidak sesuai dengan posisi lahiran, serta tubun janin yang terlalu besar dan lain sebagainya, banyak faktor - faktornya.
Cara Mengatasi Takut Akan Operasi Caesar
Jauh sebelum bunda akan melahirkan, kontrolah janin bunda di rumah sakit terdekat, dan lakukanlah USG serta tanyakanlah pada dokter spesialis kandungan untuk mendapatkan saran - saran yang dapat membantu bunda melahirkan secara normal, aturlah pola makan dan minum yang benar, dan olah raga secara teratur serta lakukan senam bunda hamil.
Takut Tidak Bisa Mengontrol Emosi dan cara mengatasinya
Jika anda adalah tipe seseorang yang selalu ceplas - ceplos ( emosian ) dan tidak dapat menahan apa yang anda fikirkan maka dapat dipastikan anda tidak dapat mengontrol emosi anda, satu - satunya cara terbaik adalah lakukan apa yang ingin anda lakukan, teriaklah jika anda ingin teriak, bicaralah jika anda ingin bicara, tertawalah jika anda ingin tertawa dan menangislah jika anda ingin menangis, namun ingat lakukanlah yang terbaik untuk mengeluarkan bayi anda :)
Takut Mendapat Sobekan dan cara mengatasinya
Sudah tidak jaman lagi takut akan sobekan, apalagi bunda baru pertama kali melahirkan minimal sobekan kecil sudah pasti terjadi, namun anda tidak perlu khawatir akan hal tersebut, karena hal itu adalah wajar, dan sobekan juga dapat kembali seperti semula melalu jahitan medis, untuk mengatasi sobekan atau setidaknya menghindari sobekan fatal anda harus melakukan pijatan perineum pada usia kandungan berumur 8 Bulan, namun tidak menjamin tidak terjadi sobekan ya bunda. ( pijatan perineum dapat anda tanyakan kepada bidan tempat anda kontrol )
Takut Terjadi Sesuatu Pada Bayi dan cara mengatasinya
Perlu di ingatkan sekali lagi bahwa semua makhluk adalah ciptaan tuhan dan jika terjadi sesuatu maka itu adalah kehendaknya dan 95% bayi yang lahir kedunia ini terlahir sempurna dan baik - baik saja, apabila terjadi sesuatupun pihak dokt6er sudah siap siaga dengan keahliannya.
Cara paling ampuh agar bayi anda baik - baik saja sebelum melahirkan adalah dengan cara mengontrol secara rutin kesehatan bayi selama ada dikandungan, memenuhi kebutuhan nutrisi janin dan pastikan tidak ada kekurangan.
Takut Dengan Jumlah Biaya Melahirkan
Bagi orang yang mampu tentu hal ini bukanlah masalah, namun bagi orang yang kurang mampu tentu saja ini adalah dilema yang sangat dipertimbangkan, biaya melahirkan bukanlah biaya yang sedikit, terlebih lagi persiapan peralatan bayi yang jumlahnya rata - rata sangat banyak.
Cara mengatasi Takut Dengan Jumlah Biaya Melahirkan
Jika anda memiliki kerabat, cobalah untuk bertanya apakah bisa membatu, atau jika tidak bisa anda dapat menggunakan fasilitas pemerintah, sepeti BPJS, dan lain sebagainya.
Untuk perlengkapan bayi, anda sebaiknya mempersiapkannya jauh - jauh hari sebelum proses melahirkan hal ini tentu saja mudah karena bisa dicicil sedikit demi sedikit.
Intinya semua masalah ketakutan selalu ada solusinya hanya saja tidak akan bertemu solusi apabila kita panik dan bingung, so hal yang paling penting adalah kita harus tetap tenang, dan jangan panik menghadapi proses persalinan. (smdc)
0 komentar:
Posting Komentar